by

AS Roma Berhasil Mengunci Transfer Ainsley Maitland-Niles dari Arsenal

Klub Serie A, AS Roma mendapatkan tambahan tenaga di musim dingin ini. Il Lupi dikabarkan sudah mengunci transfer Ainsley Maitland-Niles dari Arsenal.

Musim ini, performa Arsenal masih belum stabil. Meski ditangani manajer sekelas Jose Mourinho, performa Giallorossi masih jauh dari kata memuaskan.

Mourinho dikabarkan ingin lekas memperbaiki situasi ini. Ia berencana merekrut beberapa pemain agar skuat Roma semakin kuat.

Fabrizio Romano mengklaim bahwa Il Lupi sudah mendapatkan rekrutan pertama mereka di musim dingin ini. Mereka dilaporkan sudah mengunci transfer Ainsley Maitland-Niles.

Menurut laporan Romano, Maitland-Niles saat ini sudah berstatus sebagai pemain AS Roma. Namun ia hanya jadi pemain pinjaman saja.

AS Roma meminjamnya dari Arsenal selama enam bulan. Roma tidak memasukkan klausul pembelian permanen untuk sang pemain.

Transfer ini diklaim sudah selesai. Karena AS Roma sudah mendaftarkan kontrak Maitland-Niles ke otoritas Serie A.

Bergabungnya Maitland-Niles ke AS Roma sebenarnya bukan kabar yang mengejutkan. Karena pihak AS Roma sudah beberapa kali memberikan kode terkait transfer ini.

Jose Mourinho beberapa kali mengungkapkan ketertarikannya terhadap Maitland-Niles. Ia menilai sang gelandang bisa meningkatkan kualitas lini tengahnya.

Direktur Olahraga AS Roma beberapa hari yang lalu juga mengonfirmasi bahwa mereka sedang mengupayakan transfer sang gelandang.

Maitland-Niles memang dilaporkan tidak bahagia di Arsenal. Pasalnya ia minim mendapatkan kesempatan bermain.

Musim ini ia tercatat hanya bermain 11 kali di skuat Arsenal, di mana kebanyakan ia masuk dari bangku cadangan.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed