Site icon Tips Junior Bola

Cesc Fabregas Ingin Aurelien Tchouameni Gabung Liverpool

Eks gelandang Chelsea Cesc Febregas mendukung gelandang AS Monaco Aurelien Tchouameni gabung dengan Liverpool.

Tchouameni tumbuh di akademi klub Bordeaux. Ia kemudian sempat menjadi bagian dari skuat utama tim asal Prancis tersebut selama sekitar tiga tahun.

Pada tahun 2020, Tchouameni akhirnya pindah ke Monaco. Pemain berusia 22 tahun itu kemudian menarik banyak perhatian klub lain dengan performanya yang ciamik.

Ia dikabarkan masuk incaran raksasa La Liga Real Madrid. Ada juga ketertarikan dari AC Milan dan Manchester United.

Selain itu Chelsea juga disebut tertarik mendatangkan gelandang Timnas Prancis itu. Belakangan Liverpool disebut menjadi kandidat kuat untuk mendatangkan Aurelien Tchouameni.

Kini Liverpool mendapat dukungan untuk mendatangkan Tchouameni. Dukungan itu berasal dari eks gelandang Chelsea, Cesc Fabregas.

Namun Fabregas tak cuma merekomendasikan nama Tchouameni saja. Ia juga menyebut nama dua pemain lain yakni Youssouf Fofana dan Sofiane Diop.

“Saya ingin melihat (Youssouf) Fofana, (Sofiane) Diop atau Tchouameni di Bayern atau Liverpool!” serunya pada RCM Sport.

Aurelien Tchouameni juga pernah dikabarkan diminati oleh Manchester City dan PSG. Akan tetapi Tchouameni mengisyaratkan ia tak terlalu tertarik gabung kedua klub tersebut.

“Anda tidak harus bermain di Real atau Manchester City untuk bermain untuk tim Prancis,” seru Tchouameni seperti dilansir Goal.

“Ini adalah klub top dengan pemain yang sangat hebat. Mereka memiliki tujuan besar tetapi sayangnya mereka belum memenangkan Liga Champions – tetapi mereka sudah memiliki banyak trofi,” tutur Tchouameni.

Exit mobile version