Site icon Tips Junior Bola

Hasil Akhir Pertandingan Euro 2020 Belgia vs Rusia 3-0

Hasil Akhir Pertandingan Euro 2020 Belgia vs Rusia 3-0

Hasil Akhir Pertandingan Euro 2020 Belgia vs Rusia 3-0

Hasil Akhir Pertandingan Euro2020 Belgia vs Rusia 3-0

Laga babak pertama antara Belgia dan Rusia, Minggu (13 Juni 2021) dini hari WIB, di Grup B di Piala Eropa atau Euro 2020 berakhir dengan skor 2-0.

Penyerang Belgia, Romelu Lukaku hanya membutuhkan waktu sepuluh menit untuk membuat gol perdananya di pertandingan yang digelar di Saitn Petersburg Stadium, St Petersburg, Rusia, tersebut.

Gol ini berawal dari pergerakan Mertens di sisi kanan. Pemain Napoli ini berhasil melepaskan umpan silang berbahaya dan mengarah ke Lukaku.

Umpan itu gagal dihalau dengan baik oleh bek Rusia, Semenov dan kemudian berhasil dikuasai Lukaku. Penyerang Inter Milan itu akhirnya mampu melepaskan sepakan mendatar yang tak bisa digagalkan kiper Rusia, Anton Shunin.

Dengan gol itu, Lukaku saat ini menjadi pencetak gol terbanyak Belgia dalam turnamen Euro yakni dengan tiga gol. Dia sebelumnya bersama Jan Ceulemans dan Radja Nainggolan sama-sama mengoleksi dua gol bagi negaranya di ajang ini.

Gol kedua Belgia terjadi pada menit ke-34 melalui bek Thomas Meunier yang sebenarnya masuk sebagai pemain pengganti. Dia masuk menggantikan Timothy Castagne yang cedera pada menit ke-27.

Umpan silang Hazard dari sisi kiri luar area penalti ditepis Shunin. Namun, bola justru jatuh ke arah Meunier di depan kanan gawang yang kemudian dikonversi menjadi gol.

Tidak ada lagi gol tercipta pada babak pertama. Berdasarkan statistik di laman resmi Euro 2020, timnas Belgia lebih mendominasi babak pertama. Belgia unggul penguasaan bola hingga 64 persen, sedangkan Rusia hanya 36 persen.

Belgia tercatat melepaskan 378 operan dengan 340 di antaranya sukses, sedangkan Rusia melakukan 186 operan dengan 140 di antaranya sukses.

Secara keseluruhan, Belgia berhasil melepaskan 7 sepakan dengan 3 di antaranya mengarah langsung ke gawang, 3 melebar dan 1 tendangan dihalau pemain Rusia.

Sementara itu, Rusia mampu melepaskan 2 tembakan dengan satu di antaranya mengarah ke gawang yang dikawal Thibaut Courtois.

Adapun, laga lain di Grup B Euro yang mempertemukan Finlandia dan Denmark berakhir dengan skor 1-0. Finlandia berhasil keluar sebagai pemenang kendati ditekan hampir sepanjang laga.

Untuk sementara, Finlandia memuncaki klasemen Grup B Euro 2020 dengan koleksi 3 poin. Bila mampu mempertahankan kemenangannya, maka Belgia akan merebut puncak klasemen lantaran unggul jumlah gol dibandingkan Finlandia.

Pada babak kedua, Rusia yang tertinggal dua gol berusaha untuk bisa menyamakan kedudukan. Sejumlah peluang coba dimanfaatkan untuk jadi gol oleh anak asuh Stanislav Cherchesov namun selalu gagal. Hingga pertengahan babak kedua laga, Belgia vs Rusia masih 2-0.

Pada menit ke-88, Rusia semakin terpuruk. Romelu Lukaku mencetak gol keduanya pada laga ini setelah memanfaatkan umpan terobosan dari lini tengah. Skor 3-0 bertahan hingga akhir pertandingan Belgia vs Rusia.

Kemenangan ini membuat Belgia untuk sementara memimpin grup B dengan raihan 3 poin sama dengan Finlandia namun unggul selisih gol. Sementara Lukaku menjadi top scorer sementara EURO 2020 dengan raihan 2 gol.

Susunan pemain Belgia vs Rusia:

Belgia (3-4-2-1): Thibaut Courtois; Toby Alderweireld, Dedryck Boyata, Jan Vertonghen; Timothy Castagne (Thomas Meunier 27’), Leander Dendoncker, Youri Tielemans, Thorgan Hazard; Dries Mertens, Yannick Carrasco; Romelu Lukaku.

Rusia (4-2-3-1): Anton Shunin; Mario Fernandes, Andrey Semenov, Georgi Dzhikiya, Yuri Zhirkov (Vyacheslav Karavaev 43’); Dimitri Barinov, Magomed Ozdoev; Roman Zobnin, Daler Kuzyaev, Aleksandr Golovin; Artem Dzyuba.

Exit mobile version