Crystal Palace mengumumkan Patrick Vieira sebagai manajer baru, Minggu (4/7/2021). Legenda Arsenal ini ditunjuk menggantikan posisi Roy Hodgson.
Vieira dikenal sebagai legenda Arsenal. Sebelumnya dia menangani Nice, tim Prancis, sampai akhirnya dilepas pada Desember 2020 lalu.
Jalan karier Vieira sebagai pelatih cukup berliku. Dia memulai karier kepelatihan di New York City FC, tim MLS. Ini bakal jadi pengalaman pertamanya bekerja di Premier League.
Vieira mengaku sudah tidak sabar mulai bekerja membangun proyek besar bersama Palace. Dia meneken kontrak berdurasi 3 tahun hingga 2024 mendatang di Selhurst Park.
“Saya sungguh bersemangat bisa mendapatkan kesempatan untuk kembali ke Premier League dan melatih klub hebat, seiring dengan kami memulai babak baru bersama,” ujar Vieira.
“Proyek ini sangat menarik bagi saya, saya sudah bicara panjang dengan direktur dan sporting director soal ambisi dan rencana klub, termasuk akademi.”
Vieira terakhir merasakan suasana kompetitif Premier League ketika menutup kariernya bersama Man City di tahun 2011 lalu.
Usai pensiun, dia sempat bertahan bersama Man City sebagai staf sampai akhirnya menangani New York City FC di tahun 2016 dan bekerja selama 2,5 tahun di sana.
Vieira ditunjuk sebagai pelatih Nice di musim panas 2018 dan membantu mereka finis di peringkat 7 dalam musim pertamanya.
Sayangnya, rentetan 5 kekalahan beruntun dan kegagalan di Liga Europa membuat Vieira harus rela meninggalkan Nice pada Desember 2021 lalu.
Comment